Banyuroto – Vaksinasi di era pandemi seperti sekarang ini merupakan syarat wajib yang harus dilaksanakan seperti yang telah ramai dibicarakan publik bahwasannya sertifikat vaksinasi diperlukan oleh masyarakat untuk aktivitas di sektor-sektor tertentu, namun aturan tersebut dikecualikan untuk kategori masyarakat yang tidak bisa di vaksinasi karena alasan medis. Menanggapi situasi yang seperti itu kami berharap masyarakat bisa berkaca atas pentingnya vaksinasi Covid-19 dari dosis pertama sampai dengan dosis ke-3. Kemarin, Sabtu 9 April 2022 bertempat di Pendopo Kalurahan Banyuroto telah di adakannya Vaksinasi Massal dan dilanjut penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) bersumber dari Dana Desa.
Vaksinasi ini di adakan oleh Polsek Nanggulan dan Puskesmas Nanggulan, yang terlibat dalam acara ini antara lain anggota Polsek Nanggulan bersama Pamong Kalurahan Banyuroto dan Vaksinator Puskesmas Nanggulan. Vaksinasi ini di tujukan kepada masyarakat umum untuk dosis 1, 2 dan 3. Kali ini, vaksinasi menggugah masyarakat bahwasannya vaksin merupakan kebutuhan yang harus dipenuhi untuk melindungi diri sendiri dan orang lain. Laporan yang kami terima dari petugas Vaksinator Puskesmas Nanggulan adapun jumlah yang tervaksin untuk dosis 1 sebanyak 4 orang, dosis 2 sebanyak 2 orang dan 118 orang untuk dosis ke-3. Hari ini setelah mendapatkan Vaksinasi (bagi yang bisa di vaksin) dilanjutkan dengan pengambilan bantuan BLT kepada para KPM.
Seperti biasanya, BLT ini di salurkan oleh Badan Usaha Milik Kalurahan (BUMKal) Binangun Mekar Jaya Banyuroto. Tidak berubah, peserta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Langsung Tunai (BLT) sebanyak 116 peserta dari 8 Pedukuhan yang ada di Kalurahan Banyuroto, masing-masing KPM mendapatkan bantuan senilai Rp. 300.000,- untuk bulan April 2022. Adapun tujuan dari program BLT ini antara lain sebagai pemulihan ekonomi masyarakat yang terdampak akibat pandemi Covid-19.